You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Volume Sampah di Sungai KBK Meningkat
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Volume Sampah di Kanal Banjir Barat Meningkat Pasca Hujan Deras

Volume sampah di Kanal Banjir Barat (KBB), tepatnya di depan Mal Season City, Tambora, Jakarta Barat meningkat setelah hujan deras pada Minggu (28/10) malam.



Pada hari biasa, timbunan sampah yang diangkut sebanyak lima truk. Hari ini, diperkirakan sampah yang diangkut sekitar 10 truk

Pantauan beritajakarta.id, Sejumlah petugas Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air DKI Jakarta sejak pagi hingga siang tadi mengangkut timbunan sampah kayu dan plastik dari dalam kali ke atas bantaran. 


Koordinator Lapangan UPK Badan Air Kecamatan Tambora, Robert Suherman mengatakan, timbunan sampah yang berhasil diangkut dari dalam KBB meningkat setelah hujan lebat yang mengguyur pada Minggu (28/10) malam. 


UPK Badan Air Bersihkan Sampah di Danau Taman Dadap Merah

"Pada hari biasa, timbunan sampah yang diangkut sebanyak lima truk. Hari ini, diperkirakan sampah yang diangkut sekitar 10 truk," ujarnya,  Senin (29/10). 


Ia menyampaikan, pihaknya telah mengerahkan personel satgas untuk mengantisipasi penumpukan sampah di dalam KBB sepanjang musim hujan. Termasuk membuat sejumlah penyekat sampah di dalam kali.



"Pembuatan penyekat sampah untuk menahan sampah. Untuk aliran KBB depan Mal Season City itu bermuara ke Muara Baru," tandasnya.


Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1567 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1561 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1385 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1266 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye923 personAnita Karyati